Sabtu, 04 Oktober 2014

LOTUS atau SEROJA


          Lotus atau di kenal juga dengan Seroja, adalah jenis bunga yang memiliki nama latin Nelumbo nucifera. 

Seroja atau Lotus merupakan tanaman dari genus Nelumbo dan Lotus bukan Teratai yang bergenus Nymphaea. Tetapi sebagaimana bunga Teratai sama-sama adalah tumbuhan air yang hanya hidup dari air dan nutrisi yang tersedia pada air. 

Mengapung dengan akar tenggelam di dalam air untuk menyerap makanan dan air. Melalui rimpang(ryzomasebagai tangkai untuk memunculkan daun dan juga bunga ke atas permukaan air. 


Bunga Lotus di Situ Gedong -  Cilodong, Kota Depok Jawa Barat./Foto @embun01/Juli 2014


Pertumbuhannya yang bersifat rumpun, ternyata Lotus tidak memilih bersih atau kotor air yang didiaminya. 

Air danau atau telaga yang diam adalah habitatnya. Sekotor apapun airnya, lotus akan selalu memunculkan kembangnya yang indah tanpa menampakkan warna dan keadaan lingkungannya yang kotor, berbau bahkan penuh sampah. 

Kembang atau bunga lotus  berukuran diameter mencapai 20 cm, tinggi ryzoma atau tangkai mencapai 150 cm dan lebar daun yang mengambang di air mencapai 60 cm. 

Lotus dapat mekar di bulan Juli hingga Agustus dan merupakan tanaman tahunan. Bunga berwarna putih bersih, kuning atau merah jambu(pink), keluar dari tangkai yang kuat menjulang di permukaan air. Bunga mekar di bulan Juli hingga Agustus


Lotus di Situ Gedong - Cilodong, Kota Depok Jawa Barat./Foto @embun01/Juli 2014


Di situ atau danau Cilodong kota Depok, Jawa Barat tanaman ini dipeliharan untuk menghiasi dan memperindah suasana danau. Hanya saja sampah dari saluran yang bermuara ke danau, telah mengotori dan membuat danau menjadi dangkal. Tentu mengganggu keindahan dan pertumbuhan bunga lotus ini.

Lotus tidak berlebihan menuntut untuk hidupnya, tidak butuh tanah, cukup air dan udara.

Setia berada dipermukaan air, sebaliknya memberikan kehidupan bagi ikan, kodok, udang maupun plasma nutfah untuk berkembang biak di balik daun dan akarnya. 

Daun, tangkai atau batang(ryzoma) maupun biji dari bunga dapat di olah untuk dimakan.


 http://id.wikipedia.org/wiki/Seroja
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:Plantae
Divisi:Magnoliophyta
Kelas:Magnoliopsida
Ordo:Proteales
Famili:Nelumbonaceae
Genus:Nelumbo
Spesies:N. nucifera
Nama binomial
Nelumbo nucifer
Gaertn.

Tumbahan Lotus(Nelumbo nucifera) adalah tumbuhan yang hanya hidup di air, berkerabat dekat dengan Nelumbo lutea atau yang dikenal juga sebagai American lotus, bukan tumbuhan asli Indonesia, tetapi berasal dari daratan India
Di India dikenal dengan nama Indian lotus, Sacred lotus dan Bean of India. Di sana selain untuk dimakan, juga dijadikan simbol agama dan keyakinan serta pelajaran tentang kehidupan yang bijak dan indah.


Oleh ; @embun01

(Dari berbagai sumber)

             

Tidak ada komentar: